Syarat Teknis Pemulangan Santri Semester Pertama Tahun Ajaran 2022-2023

Baitulmustaqim.com - Syarat Teknis Pemulangan Santri Semester Pertama Tahun Ajaran 2022-2023 - Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) pada Madrasah Diniah Baitul Mustaqim semester pertama pada tahun ajaran 2022 ini sebentar lagi usai. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, jika pada tahun sebelumnya santri yang bermukim di asrama selama setahun penuh santri di larang untuk pulang kampung. 
Dokumentasi Santri Mudik
Namun, pada akhir semester pertama ini santri di perkenankan untuk istirahat di rumah masing-masing dan dapat berkumpul dengan orang tua. Santri yang mengharapkan ingin pulang kampung beristirahat di rumah harus memenuhi syarat dan kewajiban yang telah di tentukan oleh pengurus Pondok Pesantren Baitu Mustaqim.

Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) Pondok Pesantren Baitul Mustaqim Insyaallah akan mulai diliburkan nanti pada:
  • Hari Kamis tanggal 29 Desember 2022 
  • Masuk aktif kembali pada hari Ahad tanggal 08 Januari 2023
    Dokumentasi Santri Mudik
Namun bagi santri sebelum meninggalkan pesantren atau pulang kerumah seluruh santri Harus dan Wajib mengikuti persyaratan teknis pemulangan santri, syarat teknis tersebut antara lain sebagai berikut:
  1. Melunasi administrasi pembayaran Pondok Pesantren Baitul Mustaqim.
  2. Konfirmasi kepada koordinator daerah masing - masing.
  3. Penjemputan dimulai Tanggal 29 Desember  2022.
  4. Penjemputan harus orang tua/wali santri.
  5. Lapor kepada koordinator daerah dengan menunjukkan KK (kartu keluarga) dan mengumpul bukti pembayaran administrasi Pondok Pesantren kepada koordinator daerah masing-masing.
  6. Santri diwajibkan pulang ke Rumahnya masing - masing.
  7. Apabila Wali Santri melakukan penjemputan menggunakan travel/angkutan umum, maka terlebih dahulu konfirmasi kepada koordinator daerah.
Demikian syarat teknis pemulangan santri pada semester pertama tahun ajaran 2022. Selain yang telah admin sebutkan di atas, maka santri dan wali santri hendaknya mengetahui teknis jadwal pemulangan berikut ini:
  1. Ro’an atau bersih-bersih halaman Pondok Pesantren (27 Desember 2022).
  2. Santri sudah melunasi administrasi pembayaran Pondok Pesantren Baitul Mustaqim 
  3. Validasi atau Mengisi data surat izin santri kepada koordinator daerah masing-masing (tanggal 20 sampai dengan selesai).
  4. Ziarah makam ba’da subuh (Rabu 28 Desember 2022).
  5. Soan dewan pengasuh (Rabu sore 28 Desember 2022).
  6. Santri dijemput oleh orang tua/wali santri dengan menunjukkan KK (kartu keluarga) dan menunjukkan bukti pembayaran administrasi pelunasan.
  7. Penjemputan santri dimulai pada hari kamis Tanggal 29 Desember 2022.
Demikian Syarat Teknis Pemulangan Santri Semester Pertama Tahun Ajaran 2022-2023, semoga dengan adanya artikel ini seluruh wali santri memahami dan mengindahkan sebagaimana mestinya.

Semoga seluruh santri yang akan melakukan perjalanan pulang ke kampung halaman diberikan kelancaran dan kesehatan, hingga dapat kembali lagi di Pondok Pesantren Baitul Mustaqim tepat pada waktunya, sesuai dengan waktu yangtelah ditentukan.

Ikuti pula Media Sosial kami :
Terimakasih, Wassalam ......Bamus Media

2 Comments

  1. amiiin'
    semoga diberikan kelancaran dan para ustadz diberikan kesehatan.

    ReplyDelete
  2. yang pasti akan terasa sunyi dan sepi setelah ditinggal pulang para santri.
    karena biasanya rame.

    ReplyDelete

Post a Comment

Previous Post Next Post