Gus Sya'dullah Syarofi, Arti Haflah dan Keistimewaan Walimah Dalam Rangka Haflah Akhirussanah Baitul Mustaqim

Baitulmustaqim.com - Gus Sya'dullah Syarofi, Arti Haflah dan Keistimewaan Walimah Dalam Rangka Haflah Akhirussanah Baitul Mustaqim - Istighosah Kubro dan Haflah Akhirussanah Pondok Pesantren Baitul Mustaqim TA. 2022-2023. Ahad 19 Maret 2023/27 Sya'ban 1444 H, dilaksanakan di halaman Pondok Pesantren Baitul Mustaqim, Kampung Sidomulyo, Kecamatan Punggur, Kabupaten Lampung Tengah.
https://www.baitulmustaqim.com/2023/03/gus-syadullah-syarofi-arti-haflah-dan.html

Hadir pada acara haflah siang ini yaitu seluruh wali santri dari berbagai arah yang berada di Provinsi Lampung, Bengkulu, Sumatera Selatan dan lain sebagainya. Selain para santri hadir juga Forkopimcam Kecamatam Punggur juga para kepala kampung yang ada di Punggur.

Hadir juga para pengasuh Pondok Pesantren yang ada di seputaran Kabupaten Lampung Tengah, juga para Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama' (PCNU) Lampung Tengah.

Di awali dengan sambutan pengasuh Pondok Pesantren Baitul Mustaqim, KH. Muchtar Ghozali kemudian dilanjutkan dengan pembacaan istighosah kubro. 

Sekolah Mualimin Diniah di Pondok Pesantren Baitul Mustaqim bisa digunakan untuk daftar kuliah dengan jurusan dan gelar yang dikehendaki, mulai dari Sarjana  Muda (S 1) hingga M.M (Magister Menejemen) dan seterusnya.

Sebagai orang tua tidak perlu pesimis untuk menitipkan atau memondokkan anaknya di pondok pesantren, karena di pondok pesantren akan menciptakan generasi yang siap ditempatkan kapanpun dan dimanapun saja.

"Jangan pesimis untuk menitipkan putra dan putrinya di Pondok Pesantren, karena lulusan Pondok Pesantren itu pantas ditempatkan dimana saja, menjadi tukang cuci piring pantas, sapu ranjau juga pantas, terlebih lagi menjadi seorang kyai". Kata Pengasuh Pon. Pes Baitul Mustaqim Saat memberikan sambutannya.

Dalam acara Haflah Akhirussanah siang ini panitia menghadirkan mubaligh dari Mojokerto Jawa Timur, Alumni pondok Pesantren Tambak Beras Jombang Jawa Timur, Gus Sya'dulloh Syarofi, SE, MM.

Dalam tausiyah Gus Dulloh (panggilan akrabnya) menyampaikan tentang beberapa keistimewaan dalam ibadah, dan Amaliah sehari-hari.

Pengertian dari Haflah, keistimewaan Walimah, Sholat berjamaah, Puasa, Haji, Shodaqoh, Sebab dalam ibadah tersebut dilakukan pada waktu-waktu khusus dan harus dilakukan dengan bersamaan orang lain maka akan mendapatkan derajat yang istimewa. 

"Sebagai contoh sholat sendirian dengan sholat berjamaah maka akan mendapatkan derajat yang istimewa, yaitu mendapatkan 27 derajat. Contoh yang kedua yaitu puasa, jika puasa dilakukan sendirian maka nilai keistimewaan kurang, walaupun ahli puasa sunah sekalipun satu tahun dilakukan keseluruhan maka nilainya tetap tidak akan istimewa sebagaimana puasa yang dilakukan bersamaan seperti puasa di bulan Romadhan". Kata Gus Sya'dulloh saat memberikan tausiyahnya.

Untuk lebih jelasnya dapat dilihat kembali pada live streaming YouTube kami atau klik link berikut Istighotsah Kubro & Haflah Akhirurrsannah Pondok Pesantren Baitul Mustaqim 19/3/2023.


Demikian informasi seputar Gus Sya'dullah Syarofi, Arti Haflah dan Keistimewaan Walimah Dalam Rangka Haflah Akhirussanah Baitul Mustaqimsemoga para santri dan tamu yang hadir mendapatkan tambahan ilmu yang telah di sampaikan oleh Gus Sya'dulloh Sayarofi dari Mojokerto, Jawa Timur.

Ikuti pula Media Sosial kami :
Terimakasih, Wassalam ......Bamus Media

Post a Comment

Previous Post Next Post